Jumat, 08 Januari 2016

Honey Lemon Ginger Tea


Flu,, flu,, flu,,
Kepala pusing, hidung tersumbat, dan bawaannya badan lemas terus. Alhasil undangan 4 kondangan hari itu gagal di datengi semua. Atau saya-nya yang udah demam kondangan dulu? hehe
Setelah bermanja-manja ria di kasur seharian, datang ucapan semoga cepet sembuh dari teman-teman. Satu di antaranya dari dokter pribadi saya teh blacowimi, "Coba minum honey ginger tea cub!" katanya, yang dipikiran saya saat itu adalah "Minuman apa itu?" browsinglah saya kemudian di youtube, terlalu pusing kepala ini baca web.hehe Kemudian setelah melihat caranya, bahannya, oke diputuskan bisa nih besok bikin.

Hari berikutnya saya ngumpulin bahan-bahan yang diperlukan. Ternyata kurang jahe, nanya mami "Ada jahe ga mi?" Ada dikebun katanya, serius sampe ditunjukin mami yang mana tanemannya. Oke niat banget nih berkebun pagi-pagi demi bikin minuman ini. Yuk mari yang sedang flu bisa dicoba,

Bahan:
  1. 1 batang/ruas/jari jahe
  2. 1 buah jeruk nipis
  3. Madu secukupnya
  4. Kayu manis (kalau punya)
  5. Kacang sangrai (kalau suka)
  6. Air untuk menyeduh 500 ml
Cara Membuat:
  1. Jahe yang sudah bersih dibakar sebentar, kemudian bisa dikupas lalu di geprek. Atau cara yang saya pakai cukup di iris tipis.
  2. Masukan jahe dan kayu manis dalam air dipanci kemudian masak hingga mendidih
  3. Masukan madu kedalam gelas dan beri air perasaan jeruk nipis
  4. Setelah air jahe mendidih matikan api, tunggu beberapa saat sampai uap panasnya hilang.
  5. Tuang air jahe ke dalam gelas dan aduk rata.
  6. Beri taburan kacang sangrai (optional)
  7. Minum hangat-hangat


Tips
Kenapa air jahe baru dituangkan setelah  menunggu uap panas hilang? menurut logika saya, sifat jeruk sendiri yang kaya vitamin c adalah cepat rusak terhadap panas, jadi lebih baik mencampur air jahe dengan perasaan jeruk nipis dan madu adalah setelah air jahe hangat.

Rasa
Rasanya enak, ada rasa hangat ditenggorokan, manis dari madu dan segar dari jeruk. Emm buat saya yang doyan minuman herbal, minuman ini rasanya ga aneh kok. 

Manfaat
Manfaat dari jahe sendiri yaitu melancarkan peredaran darah, menghangatkan tubuh juga, jadi setelah minum rasanya badan hangat bahkan berkeringat dan percaya atau tidak hidung mampat langsung hilang. Bukan hidungnya lho yang hilang hehe
Manfaat jeruk nipis sendiri mengandung banyak vitamin C  bagus untuk meningkatkan imunitas tubuh. Membersihkan tenggorokan dst. 
Manfaat madu selain sumber energi, meningkatkan imunitas tubuh juga anti bakteri sehingga bagus untuk flu dan batuk. 

Dan percaya atau tidak setelah minum dua gelas dan perbanyak istirahat, juga doa dan istigfar (uhukk) besoknya saya sembuh. Cepet sekali kan?!! 
Karena manfaatnya sangat terasa pada saya semoga temen-temen lain yang sedang flu atau batuk juga bisa mencoba resep ini. Get well soon yaa!
kok ga bisa rotate sih. hmm







Tidak ada komentar:

Posting Komentar